Walaupun Akhir Pekan, Petugas Rutan Salatiga Tetap Berikan Pelayanan Sepenuh Hati

    Walaupun Akhir Pekan, Petugas Rutan Salatiga Tetap Berikan Pelayanan Sepenuh Hati
    Suasana di Ruang Pelayanan Rutan Salatiga

    Salatiga - Akhir pekan merupakan waktu yang tepat untuk bersantai, tetapi bagi Petugas Rumah Tahanan Negara (Rutan) Salatiga tidak demikian. Dengan motto terus memberikan pelayanan sepenuh hati, Rutan Salatiga membuka layanan kunjungan tatap muka, penitipan barang hingga video call gratis.

    Kepala Rutan Salatiga Andri Lesmano mengatakan bahwa Rutan Salatiga tetap memberikan pelayanan maksimal dan terbaik setiap harinya, walaupun diakhir pekan seperti ini. "Justru di Sabtu ini menjadi momentum untuk memberikan pelayanan sepenuh hati dengan penuh keceriaan, " ucapnya. Sabtu (26/11).

    Andri menjelaskan hari Sabtu tetap kami berikan berbagai layanan, seperti layanan ibadah bersama pihak ketiga, layanan kunjungan tatap muka, layanan video call gratis, layanan penitipan barang atau makanan, layanan pemeriksaan kesehatan, hingga pelayanan komunikasi masyarakat lainnya.

    "Berbagai layanan tetap kami berikan di akhir pekan, seperti layanan ibadah, layanan kunjungan tatap muka, layanan video call gratis, layanan penitipan barang atau makanan, layanan pemeriksaan kesehatan, hingga pelayanan komunikasi masyarakat lainnya, " jelasnya.

    Andri juga mengingatkan kepada seluruh jajaran selain memberikan pelayanan terbaik, tetapi juga tetap waspada dan disiplin dalam bertugas apalagi diakhir pekan seperti ini. Selalu antisipasi dan meminimalisir adanya gangguan keamanan dan ketertiban. 

    "Kepada seluruh jajaran selain berikan pelayanan terbaik, tetapi juga harus selalu waspada dalam bertugas dan jangan lengah, " pungkasnya.(nyd)

    kemenkumham rutan wbp andrilesmano pelayanan sepenuhhati rutansalatiga
    NURYADI

    NURYADI

    Artikel Sebelumnya

    Warga Binaan Kristiani Rutan Salatiga Ikuti...

    Artikel Berikutnya

    Pastikan Keadaan Aman, Karupam Pimpin Cek...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll